Ingin berkreasi dengan mempercantik kuku Anda? Sudah saatnya membuat kuku kaki dan tangan Anda terlihat indah dan menawan. Nah, ada dua teknik untuk mempercantik kuku yakni dengan Nail Extension dan Nail Art. Para ibu dan gadis remaja bisa memanfaatkan kedua teknik tersebut.
Moms, Saatnya Percantik Kuku Anda!
Siapa bilang cantik hanya milik wajah? Kuku-kuku pun bisa tampil cantik! Caranya dengan teknik nail extension atau seni melukis kuku dan nail art, teknik penyambungan kuku pada kuku asli dengan menggunakan tip (kuku paslsu) agar kuku terlihat lebih panjang. Bagi Moms yang memiliki kuku pendek, Don't worry! Kuku Anda pun bisa tampil menawan.
Menurut Nathalia Karakhati Roberta dalam bukunya berjudul 50 Kreasi Cantik untuk Kuku Indah Anda, teknik di atas dilakukan agar kuku kaki dan tangan tumbuh lebih rapi, bersih, dan sehat.
Dengan nail art, kuku yang sudah dirawat dengan manikur dan pedikur diberi pewarnaan dengan motif-motif yang indah dengan teknik airbrush, nail art, atau nail extention.
Terapi Bagi 'Penggigit kuku'
Lebih lanjut menurut Nathalia Karakhati Roberta, General Manager Color Club Nail Studio, teknik mempercantik kuku tidak hanya bermanfaat mempercantik dan menyempurnakan bentuk kuku saja, nail extension juga bermanfaat untuk terapi bagi yang memiliki kebiasaan buruk suka menggigiti kuku.
Di samping itu, proses pembersihan kutikula sebelum pemasangan kuku palsu bertujuan agar nail extension tidak mudah patah. So, bagi Moms yang memiliki hobi menggigiti kuku tak ada salahnya mencoba teknik ini.
Alat dan Bahan
- Kuku palsu (Tip)
- Nail polish (cat kuku)
- Nail Art (cat kuku khusus untuk melukis)
- Gel Basic (natura/clear), untuk membuat Basic Nail Extension
- Larutan desinfect (pembersih Gel), membersihkan sisa debu setelah kikir, sebagai desinfektan sekaligus membersihkan sisa gel.
- Wood Stick, untuk mendorong kutikula, membersihkan kuku.
- Lampu UV, untuk mengeraskan gel, pengerasan idealnya tiga menit.
- Kikir
- Kuas Gel
- Gunting kuku (tip cuter), untuk menggunting tip. Perbandingan panjang kuku extension dengan kuku natural adalah 1:1. Tapi dapat disesuaikan dengan selera.
- Permatop, fungsinya untuk membuat gel extension lebih mengilap.
Langkah-langkah Pemakaian Nail Extension + Nail Art
1. Dorong kutikula dengan wood stick.
2. Kikir kuku asli untuk menghilangkan minyak dan kilau dari kuku asli.
3. Bersihkan debu dari sisa kuku yang dikikir dengan wiping solution.
4. Tempelkan tip (kuku palsu) natural ke kuku asli menggunakan nail glue.
5. Potong tip sesuai ukuran panjang yang diinginkan.
6. Rapikan atau kikir tip dengan wood stick.
7. Kikir perbatasan antara tip dengan kuku asli untuk menghilangkan lemnya.
8. Bersihkan kembali dengan wiping solution.
9. Oleskan dan rapikan clear gel dengan gliter menyeluruh pada kuku.
10. Masukan ke dalam lampu UV selama 30 detik.
11. Kembali oleskan gel ke seluruh permukaan kuku. Untuk desain aquarium lukisan (art-nya) ada di dalam gel.
12. Masukkan kembali ke dalam lampu UV selama 3 menit.
13. Setelah dibersihkan dengan wiping solution, kikir hingga rapi lalu dibersihkan lagi dengan wiping solution, teknik melukis kuku dapat dimulai.
14. Oleskan permatop lalu masukkan kembali ke dalam lampu UV selama 3 menit.
15. Masukkan kembali ke dalam lampu UV selama 3 menit.
16. Untuk efek yang lebih glamor Anda dapat menambahkan aksesori seperti kristal swarovski atau bisa juga dengan acrylic.
Bisa Kursus, Loh!
Bagi Moms yang berminat memelajari teknik ini dapat mengikuti pelatihan singkat yang dibuat oleh C's Nail Academy sebagai lembaga pendidikan praktis dengan berbagai paket kursus. Wow, asyik bukan jika Moms dapat mengaplikasikannya sendiri?(lifestyle.okezone.com)
Sudah saatnya tampil trendi dengan kuku yang cantik dan menawan.
cara mempercantik kuku, teknik nail extension, teknik nail art
Artikel Terkait
gaya hidup
* (Tips) Cara Memperkecil Pori-Pori Kulit Wajah
* Cara Memilih Kebaya Yang Tepat Untuk Acara Pesta
* Cara Mengencangkan Payudara Agar Naik Dan Terlihat Indah
* Resiko Memakai High Heels Dan Flat Shoes Bagi Tubuh
* Cara Menyamarkan Wajah Bulat Jerawat Dan Hidung Besar
* Fashion 2011 Gaya Vintage Motif Dan Garis Era 70-an
* Cara Merawat Rambut Berwarna Tetap Cantik Dan Sehat
tips
* Cara Mencegah Kanker Serviks Vaksinasi HPV
* Cara Mendapat Bayi Laki-Laki Ini Dia Triknya
* (Tips) Cara Memperkecil Pori-Pori Kulit Wajah
* Cara Memilih Kebaya Yang Tepat Untuk Acara Pesta
* Cara Mengencangkan Payudara Agar Naik Dan Terlihat Indah
* Cara Membuat Wanita Klimak Tambahkan Beberapa Stimulasi Klitoris
* Cara Menghindari Ejakulasi Dini Memaksimalkan Otot Panggul
0 komentar:
Posting Komentar